Berita  

Megawati Kembali Tunjuk Paul Peos dan Aven Mbejak Pimpin PDIP Manggarai

Medialabuanbajo.com,- Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarno Putri kembali menunjuk Paulus Peos dan Aven Mbejak sebagai Ketua dan Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Manggarai, dan Aprianto Nahat menjadi Bendahara, Periode 2025-2030.

Penetapan pengurus ini melalui Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan, nomor 19.19/KPTS-KP/DPP/X/2025 yang ditandatangi langsung oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri dan Sekretaris Jendral, Hasto Kristiyanto.

Surat Keputusan tersebut dibacakan oleh Andreas Hugo Pareira, dalam Forum Konferensi Cabang (Konfercab) PDI Perjuangan se-Daratan Flores yang digelar di Kabupaten Ende, Sabtu 29 November 2025.

“Memperhatikan psikotes dan evaluasi terhadap calon-calon Ketua DPC Partai dan Keputusan Rapat Pleno DPP PDI Perjungan. Memutuskan, mengesahkan dan menetapkan Paulus Peos sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Manggarai Periode 2025-2030. Menetapkan dan mengesahkan Aventinus Mbejak dan Aprianto Nahat sebagai Calon Personalia DPC PDI Perjuangan Kabupaten Manggarai periode 2025-2030” tulis dalam SK tersebut.

Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Manggarai, Aven Mbejak menyampaikan rasa tanggung jawab yang besar atas amanah yang diberikan.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan DPP PDI‑Perjuangan yang telah menugaskan saya menjadi sekretaris partai untuk periode 2025‑2030,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa mengemban jabatan ini tidaklah mudah, mengingat situasi politik nasional dan daerah yang terus berubah.

Dengan pengalaman 25 tahun sebagai anggota dan kader partai, Aven Mbejak menyatakan akan mengoptimalkan seluruh energi dan kemampuannya untuk memperkuat partai di Manggarai Barat.

“Sebagai sekretaris, saya akan lebih banyak mengatur ritme dan manajemen kepartaian, memastikan semua program partai dapat berjalan lancar serta melaksanakan tugas organisatoris secara efektif,” jelasnya.

Anggota DPRD Manggarai itu juga mengajak seluruh kader, baik yang tergabung dalam kepengurusan DPC periode 2025‑2030 maupun yang belum masuk dalam struktur partai, untuk bersatu dan bekerja sama.

“Mari kita jaga keutuhan, solidaritas, dan komitmen partai. Dengan kerja bersama, PDI‑Perjuangan 2029 dapat mempertahankan posisinya saat ini,” tutupnya.

Sementara, Ketua DPC PDIP Manggarai Paul Peos mengatakan bahwa kepercayaan ini merupakan langkah penting bagi PDIP Manggarai untuk melanjutkan kerja yang telah terbukti berhasil pada kontestasi sebelumnya.

Peos berharap dukungan seluruh elemen partai dapat memperkuat struktur organisasi dan memperluas jaringan pemilih di Kabupaten Manggarai.

“Kami berupaya mempertahankan kemenangan elektoral yang telah kami raih, dan untuk itu saya sangat berharap para kader selalu solid dalam satu barisan.” kata Ketua DPRD Manggarai itu.

Peos berharap dukungan seluruh elemen partai dapat memperkuat struktur organisasi dan memperluas jaringan pemilih di wilayah tersebut.

Untuk diketahui, PDI Perjuangan resmi mengukuhkan diri sebagai partai pemenang dalam pemilihan legislatif dan pilkada di Kabupaten Manggarai tahun 2024.

Pada pemilihan legislatif Februari 2024, PDIP Manggarai berhasil meraih 5 Kursi dari 4 daerah Pemilihan di Kabupaten Manggarai. Capaian itu menjadikan PDIP menjadi Ketua DPRD Manggarai Periode 2024-2029.

Selanjutnya, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Manggarai pada November 2024, Kader PDIP, Herybertus G L Nabit kembali terpilih sebagai Bupati Manggarai untuk periode kedua.

Hasil ini menunjukkan perolehan suara PDIP melampaui partai lain, menegaskan dominasi partai PDIP di Kabupaten Manggarai. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *